gosipbintang.com – Bahasa gaul aura magrib belakangan tengah viral usai ramai digunakan netizen untuk memberikan ledekan kepada artis cantik Fuji terkait penampilannya.
Fenomena ini bermula dari video lama Fuji yang menjadi viral, yang menunjukkan dirinya sedang berjoget dengan seorang pria. Dengan rambut pendek di atas lehernya, Fuji terlihat sedikit berbeda.
Video tersebut kemudian menjadi viral dan mendapat banyak tanggapan negatif dari netizen. Banyak yang mengomentari penampilan Fuji, menyebutnya memiliki ‘aura magrib’.
Salah satu rekan artis, penyanyi Marion Jola baru-baru ini ikut menanggapi ejekan netizen terhadap Fuji tersebut. Saat menjadi bintang tamu di podcast Azka Corbuzier, Marion turut membela Fuji.
“Seperti yang saya lihat kemarin, orang-orang menyebut Fuji memiliki ‘aura magrib’, yang menurut saya adalah istilah yang menjijikkan yang digunakan saat ini. Bagi saya, itu lucu,” kata Marion Jola.
Menurut Marion Jola atau yang akrab disapa Lala, waktu magrib sebenarnya adalah momen yang indah. Saat matahari terbenam dan menciptakan pemandangan langit yang memukau.
Selain itu, bagi umat Muslim, magrib juga merupakan waktu untuk melaksanakan ibadah dan berbuka puasa. Marion menyesalkan penggunaan istilah tersebut untuk memberikan ejekan atau merendahkan orang lain.***