gosipbintang.com – Capres No urut 2, Prabowo Subianto mengkritik caleg dari Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Sappe yang menyamar jadi nelayan pada acara Kampanye AMIN di Sulawesi Selatan.
Nampak dalam video yang beredar di berbagai platform medsos, caleg PKS tersebut berpakaian ala nelayan.
Di hadapan Anies Baswedan, sambil menangis dia mengeluhkan kondisi memprihatinkan yang di alami para nelayan. Untuk itu, ia menginginkan perubahan.
Merespon hal tersebut, Prabowo sindir ulah caleg PKS yang nyamar menjadi nelayan dan tidak membutuhkan program makan gratis. Prabowo bercanda bahwa orang tersebut layak memenangkan piala Citra atau Oscar.
Pernyataan tersebut disampaikan oleh Prabowo saat menghadiri acara pertemuan kader pagelaran anak negeri Prabowo-Gibran di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Jawa Barat pada Kamis (8/2/2024).
Awalnya, Prabowo menyatakan bahwa jika diberi mandat untuk memimpin Indonesia, ia akan memberikan makanan bergizi untuk seluruh rakyat Indonesia.
“Ketika mandat di berikan kepada kami, langkah pertama yang akan kami lakukan adalah memberikan makanan bergizi bagi semua anak-anak Indonesia,” ujar Prabowo.
Piala Citra dan Bintang Sinetron
Lebih lanjut, Prabowo mengkritik tentang adanya orang yang menyamar menjadi nelayan dan mengatakan bahwa mereka tidak membutuhkan makan siang gratis.
Ia juga menyarankan agar orang tersebut menjadi bintang sinetron daripada menjadi caleg.
“Ada yang tidak setuju? Ada yang menyamar sebagai nelayan. Sungguh berani. Menyamar sebagai nelayan, menyamar sebagai petani, dan mengatakan bahwa kami tidak membutuhkan makan siang gratis,” sindir Prabowo.
“Orang tersebut seharusnya menerima piala citra. Saya malah ingin menyarankan agar mereka menerima Oscar. Itu akan sangat bagus. Mereka jangan menjadi caleg, seharusnya mereka menjadi bintang sinetron. Bintang sinetron,” lanjutnya.
Prabowo melanjutkan bahwa makan siang gratis yang bergizi akan membuat anak-anak Indonesia menjadi kuat dan cerdas. Hal ini juga akan membuat mereka dapat bersaing dengan bangsa-bangsa lain.
“Makan siang gratis yang bergizi akan membuat anak-anak kita menjadi kuat, cerdas, tulang-tulang mereka kuat, ot
“Makan siang gratis bergizi itu akan membuat anak-anak kita kuat, anak-anak kita otaknya cerdas, tulang-tulangnya kuat, otot-ototnya kuat dan akan tumbuh menjadi pemuda dan pemudi yang hebat dan bisa bersaing dengan bangsa-bangsa lain,” ujarnya***